oleh

Sambut Hari Raya Idul Adha, Masyarakat Dusun Tanah Goyang Berlatih Hadarat Antar Kurban dan Siapkan Berbagai Perlombaan

LAYARSULTRA.COM, SBB – Jelang Hari Raya Idul Adha 1 Dzulhijjah 1442 H, masyarakat Dusun Tanah Goyang, Desa Loki, Kecamatan Huamual, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), Maluku, tampak antusias menyambut hari raya kurban yang tinggal beberapa hari lagi itu.

Seperti yang terlihat pada Jum’at (16/7/2021), diadakan latihan hadarat mengantar kurban dari ibu majelis dan pemuda pemudi Dusun Tanah Goyang agar pengantaran kurban nanti tidak ada kesalahan karena dalam antar kurban ini diadakan kerapian barisan dan berpakaian.

Salah satu pemuda Dusun Tanah Goyang Saun mengatakan bahwa persiapan ini sudah dilakukan pada minggu lalu sehingga sampai saat ini terus berlatih karena acara antar kurban nanti bakal diadakan juga nyanyi lagu baru yang dibuat oleh majelis Dusun Tanah Goyang.

“Latihan ini diadakan oleh ibu majelis dan pemuda pemudi Dusun Tanah Goyang agar di acara antar kurban nanti tidak ada kesalahan,” kata Saun.

Baca Juga :  Mudik Gratis Idul Adha Diadakan oleh Tokoh Muda Huamual Wahit Hukul

Bukan hanya itu, di hari raya lebaran kurban nanti bakal diadakan beberapa perlombaan yang akan diselenggarakan, seperti bola kaki, bola voli, panjat pinang dan tarik tambang.

“Hal ini dibuat agar di hari lebaran nanti dapat mengurangi perbuatan-perbuatan negatif serta hal-hal yang tidak diinginkan. Dengan adanya lomba ini agar semua pemuda pemudi hanya fokus pada kegiatan tersebut,” ujar Saun.

Reporter : Fauzan Palisoa
Editor : Agus

372

Tentang Penulis: Layar Sultra

Gambar Gravatar
Layarsultra.com merupakan salah satu media online yang berkedudukan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, dan berada dibawah naungan PT. Mediatama Sejahtera Group. Tujuan didirikannya media online layarsultra.com adalah untuk memberikan informasi kepada publik melalui karya jurnalistik.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed