LAYARSULTRA COM, SBB – Dalam rangka meramaikan HUT ke- 18 Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), digelar acara Pencanangan SBB Bangkit dan pembukaan Pekan Olahraga, bertempat di Jalan Trans Seram Perempatan Tugu Oma Opa Desa Piru, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten SBB, Maluku, Jum’at (7/1/2022).
Bupati SBB Timotius Akerina, SE., M.Si., dalam sambutannya disela sela puncak perayaan HUT Kabupaten SBB ke-18, mengatakan di hari ini hendaknya menjadi momentum strategis bagi kita semua dalam membangun Bumi Saka Mese Nusa yang katong cintai ini.
“Momentum ini juga sebagai wadah orang basudara badendang meramaikan (Katongpung), kita punya syukuran hari jadi Kabupaten SBB,” ucap Akerina.
“Selain sebagai hari jadi, hari ini juga sebagai hari bakudapa (ketemu), satu sama lainnya dan mari kita membina rasa persatuan dan kesatuan dalam perbedaan yang mempererat rasa persaudaraan, saling baku sayang, dalam bingkai orang basudara,” imbuhnya.
Akerina mengatakan, sesuai tema ‘SBB Bangkit’, perayaan HUT Kabupaten SBB ini juga mendorong kita semua untuk meninggalkan kebiasaan atau saling baku bulli, baku lur, baku kuku, adu domba dan termasuk suka menunda pekerjaan, semisal kebiasaan tunggu dolo, balong lai, masi tempo ini.
Dirinya menambahkan bila kebiasaan buruk inilah yang menghambat kemajuan, ketertinggalan bahkan hampa tak menentu.
“Namun melalui semangat bersatu bangkit dan membangun, beta (saya) mengajak katong samua (kita semua), untuk terus kalesang par kasi bae Bumi Saka Mese Nusa, sehingga para pejuang dan perintis Kabupaten SBB serta kita semua masyarakat SBB pasti merasa senang dan bahagia,” ujarnya.
Bukan hanya itu, di kesempatan yang berbahagia dan penuh sukacita ini, Timotius Akerina yang mewakili keluarga besar Akerina dan pemerintah SBB serta seluruh masyarakat di seantero Saka Mese Nusa mengucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru 1 Januari 2022, dan Selamat Hari Ulang Tahun untuk Kabupaten Seram Bagian Barat yang ke -18.
“Saya selaku Kepala Daerah di Kabupaten SBB, mewakili keluarga besar dan masyarakat SBB mengucapakan Selamat Natal dan Tahun Baru 2022 serta Selamat Ulang Tahun Kabupaten SBB yang ke-18 tahun. Saya menitip pesan penting bagi kita semua yakni bersatu hatilah dan bangkit kita bangun negeri, daerah serta jagalah keamanan, ketertiban, kestabilan daerah par katong samua pung bae,” tutupnya.
Reporter : Fauzan Palisoa
1149