Layarsultra.com, Konawe Selatan – Dibawah pimpinan Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Andoolo, AKP Juwanto melalui Ps. Kanit Binmas Polsek Andoolo Aipda Samdin dan bhabinkamtibmas mengelar giat jumat curhat dalam menanggapi dan mendengar keluhan masyarakat. Salah satunya di Desa Mataiwoi Kecamatan Andoolo Barat Kabupaten Konawe Selatan
“terkait keamanan di desa, perlunya kegiatan yang sifatnya berkelanjutan sehingga keamanan di desa bisa kondusif,” tanya Hamid. Kamis, 04/05/2023
Sementara itu, Rahmat warga Mataiwoi mengatakan Terkait adanya kejadian pencurian ayam di desa yang kemarin terjadi, bagaimana tindakan yang sebaiknya dilakukan oleh warga sehingga kejadian serupa tidak terjadi lagi.
Menangapi keluhan warga, Aipda Samdin mengatakan terkait keamanan desa, kami dari pihak kepolisian senantiasa siap siaga dalam menjaga keamanan di wilayah hukum Polsek Andoolo.
“Kami juga menghimbau kepada masyarakat agar turut berperan aktif dalam menjaga keamanan di desa,” Jelasnya
Dan terkait pencurian ayam tempo hari,lanjut samdin, kami mengapresiasi kepada warga yang mana telah mengamankan pelaku serta tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum dan berkomunikasi dengan pemerintah serta pihak kepolisian.
Laporan : Akbar 211