Foto kolase dari kiri ke kanan : Nilda (Golkar), Hj Haslinda (Gerindra), Nani Kalenggo (Golkar), Nadira, SH (PAN), Hj Yuliyati (NasDem) dan Satria (Gerindra)
LAYARSULTRA.COM, KONSEL – Hasil perolehan suara Calon Anggota DPRD Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) pada Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 14 Februari 2024 telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konsel, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Penetapan perolehan suara tersebut ditetapkan oleh KPU Kabupaten Konsel lewat Rapat Pleno Rekapitulasi perhitungan suara Pemilu serentak 2024, bertempat di Wonua Monapa Resort, Kecamatan Ranomeeto, Kabupaten Konsel, Selasa (5/3/2024).
Sebanyak 35 Anggota DPRD Kabupaten Konsel terpilih periode 2024-2029 resmi ditetapkan oleh KPU Kabupaten Konsel berdasarkan perolehan suara terbanyak di internal partainya dari masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil).
Dari 35 Anggota DPRD Konsel peraih suara terbanyak yang ditetapkan tersebut, enam diantaranya adalah keterwakilan perempuan. Keenam calon Anggota DPRD yang ditetapkan sebagai anggota DPRD Konsel terpilih untuk periode 2024-2029 masing masing Nilda (Golkar), Hj Haslinda J (Gerindra), Nani Kalenggo (Golkar), Nadira (PAN), Hj Yuliyati (NasDem), dan Satria (Gerindra).
Keterwakilan perempuan dari Dapil I adalah Nilda. Politisi asal Partai Golkar ini berhasil meraih suara terbanyak di internal Partai Golkar untuk Dapil Konsel Satu. Petahana ini keluar sebagai peraih suara terbanyak yakni 2.361.
Keterwakilan perempuan berikutnya terdapat di Dapil II yang meliputi 4 kecamatan, Andoolo Barat, Benua, Basala dan Angata. Srikandi tersebut adalah Hj. Haslinda J yang telah dua kali menjadi Anggota DPRD Kabupaten Konsel dan kini dipercaya kembali oleh masyarakat untuk periode ketiganya. Politisi Partai Gerindra ini berhasil meraih suara terbanyak dengan jumlah 3.093 suara.
Untuk Dapil III yang memperebutkan 3 kursi, terdapat srikandi pendatang baru di DPRD Konsel periode 2024-2029 yang ditetapkan sebagai calon DPRD terpilih, setelah meraih suara terbanyak adalah Nani Kalenggo. Mantan Kepala Desa Mowila ini berhasil meraih suara terbanyak di internal Partai Golkar di Daerah Pemilihan Konsel Tiga dengan jumlah 1.560 suara.
Srikandi berikutnya adalah incumben dari Dapil IV yakni Nadira, SH. Ketua DPC Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Konsel ini berhasil meraih suara terbanyak di internal partainya dengan jumlah 2.912. Nadira berhasil mengamankan satu kursi dari enam kursi yang diperebutkan di Dapil IV.
Sementara untuk Dapil V terdapat dua keterwakilan perempuan, yakni incumben Hj Yuliyati yang kembali lolos sebagai Calon Legislatif (Caleg) terpilih dari partai Nasional Demokrat (NasDem), setelah meraih suara terbanyak di Dapil V dari enam kompetitor di partainya. Hj. Yuliyati mampu meraih suara 1.968.
Dan keterwakilan perempuan lainnya di Dapil V adalah pendatang baru yakni Satria dari Partai Gerindra. Satria berhasil menggungguli rekan Caleg separtainya dengan memperoleh 2.869 suara. Ia pun berhasil mengamankan satu kursi dari enam kursi yang diperebutkan di Dapil V yang meliputi Kecamatan Moramo, Moramo Utara, Kolono, Kolono Timur, dan Laonti.
(Redaksi/Agus)
